Niela Sary Resto Tempat Makan Enak Di Gunungkidul




Buat kamu yang emang hobi travelling dan bertamasya sudah tahu belum di salah satu kabupaten di jogja tepatnya di Gunungkidul terkenal dengan panoramanya yang indah. Salah satunya pantai yang jumlahnya kalau ga salah sampai 30 an dan wisata lain yang juga banyak banget kayak nglanggeran, goa pindul dll nah buat kamu yang emang belum pernah buruan deh kunjungi tempat-tempat wisata itu. Nah, kalau makan siang atau sorenya kamu bisa makan di Niela Sary resto di Siyono deket pom bensin. Kenapa harus di situ ? Karena selain tempatnya bagus menu makanan yang disuguhkan pun khas gunungkidul sehingga bikin kamu ketagihan. Kalau mampir ke tempat wisata emang lebih afdol kalau mencicipi makanan khasnya karena wisata kan bukan cuma urusan mata tapi juga perut. Ya kan ? Di Niela Sary resto kamu bisa dilayani dengan baik sama karyawannya. Cara menyajikannya pun juga cukup unik karena mengusung tempat sajian ndeso gunungkidul. 
Apa aja sih sebenarnya makanan khas di gunungkidul ?
1. Sayur Lombok Ijo
2. Nasi Merah
3. Gudeg daun pepaya
4. Ayam Goreng
5. Sambal bawang mentah yang biasanya dengan cabai merah segar.
Minumannya juga ada beraneka ragam diantaranya.
Misalnya es jawa. Belum tau kan apa itu es jawa ? Makanya buruan gih nyobain makanan dan minuman di sana. Tempatnya juga luas jadi lega dan sejuk kalau buat nongkrong. 




















0 Response to "Niela Sary Resto Tempat Makan Enak Di Gunungkidul"

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.